ZIGI – Banyak orang memilih untuk bekerja sebagai freelancer atau hanya sebagai penghasil tambahan. Bukan lagi melalui chat by chat, freelance saat ini juga bisa dilakukan melalui situs-situs web terpercaya.
Kini banyak situs web yang menawarkan pekerjaan freelance mulai dari penulis, desain hingga pemograman. Berikut situs web freelance terpercaya untuk hasilkan cuan. Yuk simak ulasannya di bawah ini!
Baca Juga: 5 Aplikasi Penghasil Uang Aman dan Berizin OJK
1. Freelancer.com

Freelancer menjadi salah satu situs yang paling banyak digunakan oleh para pekerja lepas. Berdasarkan laman resminya, tercatat lebih dari 64 ribu pelamar dari 247 negara yang menggunakan situs ini. Sebab banyak pelamar serta klien yang menggunakan ini dari negara lain, kamu mencari pekerjaan freelance dari perusahaan luar negeri.
Namun, apabila kamu kurang percaya diri dengan kemampuan bahasa Inggris, tidak perlu khawatir karena banyak klien Indonesia yang juga menggunakannya. Hampir semua jenis pekerjaan ada di sini. Sayangnya, kamu akan dikenakan biaya setelah mengajukan 8 proposal kepada pencari jasa.
2. Sribulancer.com

Hampir sama dengan Freelancer, semua jenis pekerjaan untuk pelamar freelance ada di situs ini. Menariknya, pasar Sribulancer lebih ditujukan kepada pelamar Indonesia. Sribulancer menjadi salah satu situs terpercaya yang banyak digunakan oleh pelamar.
Sebab sasaran pasar Indonesia, transaksi pembayaran bisa menggunakan transfer bank. Seperti yang diketahui, masih banyak penduduk di Indonesia yang tidak memiliki kartu kredit.
3. Project.co.id

Project sangat cocok bagi freelancer Indonesia. Situs ini memang dikhususkan kepada para pelamar Tanah Air yang memiliki keterampilan dalam bidang teknologi. Adapun penawaran jasa yang sering muncul adalah digital marketing, social media, data entry, website development, dan masih banyak lagi.
Menariknya menggunakan project.co.id adalah adanya program Affiliate Referral. Program ini tidak ada di situs lainnya di mana kamu akan mendapatkan komisi tambahan apabila orang mendaftar ke situs itu dan melakukan transaksi melalui link yang kamu tautkan.
4. Sribu.com

- Editor: Jean Ayu Karna Asmara